Bagaimana cara menarik pelanggan internasional?

Dengan cakupan global, Teezily menjadi peluang emas untuk melancarkan kampanye di berbagai penjuru dunia. Pertanyaannya adalah bagaimana menarik perhatian para calon pelangganmu dan bagaimana berkompetisi dengan para ziler lain yang sudah membuka pasarnya terlebih dahulu?

 

Berikut tips yang patut untuk kalian ketahui!

 

1/ Lakukan riset di pasar yang hendak kalian targetkan :

 

Mulai risetmu mengenai hobi dan minat yang digemari di negara tersebut. Kalian dapat mengetahuinya melalui social media seperti Facebook, Twitter, Pinterest, atau media lokal lainnya yang menyuguhkan isu-isu lokal /nasional. Setelah mendapatkan peminatan tersebut, mulai gali lebih dalam mengenai seluk beluk kegiatan tersebut dengan tujuan mendapatkan desain / quote yang mewakili niche tersebut. Cek e-market infographics untuk tambahan informasi!

 

 

2/ Terjemahkan desain terbaikmu:

 

Terjemahkan desain kalian ke dalam bahasa lokal, jika kalian kira desain tersebut dapat menarik perhatian calon pelangganmu. Untuk bantuan penerjemahan, Teezily menyediakan jasa penerjemajan gratis mulai dari desain tshirt, deskripsi kampanye hingga teks iklanmu.

 

Baca artikel kami berikut untuk mengetahui lebih lanjut mengenai penerjemahan deskripsi kampanye.

 

3/ Ciptakan Facebook Page ke dalam bahasa kampanyemu!

 

Dengan Facebook Page, kamu akan menciptakan platform khusus untuk berinteraksi dengan para pelangganmu. Olah halaman ini hingga menjadi wadah komunitas yang aktif dan reaktif melalui post-post dan usahakan untuk selalu menjawab semua komentar, pertanyaan, keluh kesah dan pesan yang dikirim oleh para pelangganmu sehingga mereka merasa yakin dan nyaman akan pelayanan yang diberikan. Baca di sini untuk menemukan bagaimana mengatur halaman FB dalam berbagai bahasa.

 

4/ Tekankan bahwa Teezily melayani pengiriman internasional.

 

Dengan menuliskan bahwa Teezily dapat melayani pengiriman internasional termasuk negara yang kalian targetkan, maka calon pelangganmu akan semakin yakin untuk memesan. Jangan lupa untuk menyampaikan waktu produksi dan alamat customer service kami di support@teezily.com.

 

5/ Gabung dengan Facebook Group Teezily

 

Gabung dengan komunitas zilers di grup yang terbagi dalam berbagai bahasa. Pelajari dari post-post yang sudah ada dan ikut berpartisipasi dalam tiap diskusi menjadi cara efektif dalam mendapatkan pengetahuan berkampanye. Berikut daftar grup universitas Teezily :

 

Teezily University FR

Teezily University UK

Teezily University DE

Teezily University NL

Teezily University IT

Teezily University ES

Teezily University VN

Teezily University IN